Ada beberapa jenis pelatihan karyawan yang efektif bagi perusahaan. Pelatihan karyawan merupakan suatu bentuk investasi bagi perusahaan untuk sumber daya manusianya, pelatihan ini tidak hanya mendukung pengembangan keterampilan saja.
Namun juga menunjukkan kepada para karyawan bahwa mereka itu berharga, seiring dengan kemajuan teknologi. Serta strategi tempat kerja berkembang, muncullah keinginan bagi golongan profesional untuk dapat menyelaraskan diri.
Dengan perubahan tersebut, terutama dari aspek pengetahuan dan juga keterampilan. Lantas apa saja jenis-jenis dari pelatihan karyawan yang efektif bagi perusahaan? Kita akan membahasnya di sini.
Jenis Pelatihan Karyawan yang Efektif
Adanya pelatihan yang ditujukan bagi karyawan itu sangat penting untuk investasi perusahaan. Di bawah ini jenis-jenis dari pelatihan karyawan yang efektif bagi perusahaan, antara lain sebagai berikut:
1. Retraining
Jenis pelatihan karyawan yang pertama adalah retraining, biasanya dilaksanakan saat ada perubahan yang signifikan. Di dalam teknologi atau pekerjaan yang digunakan pada perusahaan, tujuan dari retraining ini untuk memperbarui pengetahuan.
Serta keterampilan karyawan agar bisa tetap relevan dengan kebutuhan perusahaan. Di dalam retraining ini mereka akan diperbarui atau belajar kembali mengenai tugas serta tanggung jawab baru yang harus kuasai.
2. Skill Training
Skill training ialah salah satu bentuk pelatihan yang tujuannya untuk meningkatkan keterampilan dan juga pengetahuan pegawai di dalam perusahaan. Dalam skill training ini, mereka akan dibekali.
Dengan kemampuan khusus sesuai tugas dan juga tanggung jawab mereka di dalam perusahaan. Misalnya saja seperti, pelatihan dalam bidang keahlian manajerial, teknis, atau komunikasi dan lain sebagainya.
3. In-House Training
Jenis pelatihan karyawan yang berikutnya adalah in-house training. Salah satu caranya ialah dengan meminta para anggota organisasi yang berpengalaman sebagai fasilitator, pilihan lain ialah dengan mendatangkan pelatih eksternal.
Guna membantu mengajarkan kemampuan atau ketrampilan khusus kepada para karyawan atau manajer. Salah satu contoh training yang sesuai dengan kriteria tersebut ialah Solutions dari Kuncie.
Di mana kurikulum serta materi disusun dan diajarkan oleh praktisi ahli yang professional di bidangnya. Jadi mereka tidak hanya mengajarkan teori, namun juga tips dan trik yang aplikatif dalam keseharian.
4. Cross Functional Training
Cross functional training merupakan training yang melibatkan karyawan dari berbagai macam departemen atau fungsi di perusahaan. Tujuan dari Cross functional training ini ialah untuk memperluas pengetahuan.
Serta pemahaman karyawan tentang berbagai macam aspek bisnis di perusahaan. Dengan begitu, mereka bisa bekerja secara lebih efektif di dalam kolaborasi lintas team dan juga lintas departemen.
5. Management Training
Jenis pelatihan karyawan yang selanjutnya adalah Management training, serangkaian pelatihan bagi pegawai untuk mempersiapkan mereka. Yang akan berapa pada posisi eksekutif atau manajerial, training ini dibuat dengan tujuan.
Untuk mempersiapkan karyawan akan tanggung jawab tambahan yang tentunya lebih berat dalam perusahaan. Pastinya Management training ini harus dibuat dengan tepat dan jug diajarkan oleh sosok-sosok berpengalaman.
Tujuannya agar informasi dan juga ilmu yang diperlukan oleh karyawan dapat diterima dan diterapkan dalam keseharian mereka.
6. Team Training
Team training ialah pelatihan yang tujuannya untuk meningkatkan kerja sama dan juga efektivitas team di dalam perusahaan. Dalam Team training ini, karyawan akan diajarkan terkait pentingnya komunikasi yang baik.
Serta pemecahan masalah, kolaborasi, dan juga pengambilan keputusan di dalam konteks kerja team. Team training ini akan membantu team bekerja secara sinergi dan juga mencapai hasil yang lebih baik.
7. Product Training
Product training ialah Jenis pelatihan karyawan yang berfokus pada pemahaman dan juga pengetahuan mendalam. Terkait layanan atau produk yang ditawarkan oleh perusahaan, dalam training ini, mereka akan diajarkan fitur-fitur produk.
Serta cara pemasaran, keunggulan dibandingkan pesaing, dan juga cara memberikan layanan yang baik. Product training ini penting agar mereka bisa mempromosikan dan juga menjual produk perusahaan dengan baik.
8. Technology Training
Technology Training melibatkan pengenalan dan juga pelatihan terkait penggunaan teknologi dalam operasional perusahaan. Di dalam Technology Training ini, karyawan akan diajarkan materi teknologi masa kini seperti Data Science.
Serta Digital Marketing, UI/UX Design, Product Management dan lainnya. Tujuan dari salah satu jenis pelatihan karyawan ini ialah untuk meningkatkan efisiensi serta produktivitas karyawan dalam menggunakan teknologi di perusahaan.